in

Karol-Quin Sudah Menikah Secara Adat dan Agama

Resepsi akan Dilaksanakan Pasca Pandemi Mereda

IMG 20200814 WA0002

teraju.id, TNN— Pasangan Bupati dr Karolin Margret Natasa-Ipda Andreas Quin mulai tampil di hadapan publik sejak dua pekan yang lalu. “Awal Agustus 2020,” ungkap Aparat Sipil Negara (ASN) Kabupaten Landak yang menjadi sumber Teraju News Network.

Putri sulung mantan Gubernur Drs Cornelis, MH-Ny Frederika, S.Pd ini tidak menutup diri bahwa Landak-1 sudah menikah secara adat dan agama. “Sudah dapat restu dari Vatikan sesuai dengan prosedur reliji Katolik,” kata sumber TNN.

“Memang sudah menikah secara adat dan agama, serta sudah melalui prosedur tetap di Polri, yakni BP4R. Semua sudah dijalani sehingga Beliau memang sah menggandeng Perwira di Polres Landak itu di depan publik.”

Adapun Karol menikah kedua kalinya pada catur wulan pertama tahun 2020. Pernikahan pertamanya kandas dari pria yang juga bernama Andreas, tetapi lengkapnya dr Andreas Adhy Nugroho, dengan menghasilkan anak yang kini kelas 6 Sekolah Dasar.

Pernikahannya pada tahun 2008 tepat saat ayahnya Drs Cornelis, MH menjadi Gubernur Kalbar periode pertama dari dua masa kepemimpinan Cornelis di Kalimantan Barat.

Karolin yang saat itu baru menjadi dokter bernasib mujur lolos dalam Pemilu dan duduk di DPR RI. Langkah berikutnya dia mencalonkan diri menjadi Kalbar-1 berpasangan dengan Suryadman Gidot, namun kalah suara dari pasangan Sutarmidji, SH, M.Hum dengan Ria Norsan, SH, MH.

Resepsi pernikahan Karol-Quin diyakini sumber TNN akan diselenggarakan dalam waktu dekat, sambil menunggu Pandemi Covid-19 reda. (kan)

Written by Nur Iskandar

Hobi menulis tumbuh amat subur ketika masuk Universitas Tanjungpura. Sejak 1992-1999 terlibat aktif di pers kampus. Di masa ini pula sempat mengenyam amanah sebagai Ketua Lembaga Pers Mahasiswa Islam (Lapmi) HMI Cabang Pontianak, Wapimred Tabloid Mahasiswa Mimbar Untan dan Presidium Wilayah Kalimantan PPMI (Perhimpunan Pers Mahasiswa Indonesia). Karir di bidang jurnalistik dimulai di Radio Volare (1997-2001), Harian Equator (1999-2006), Harian Borneo Tribune dan hingga sekarang di teraju.id.

IMG 20200813 WA0014

Kabar Viral: Bupati Karol Menikah

WhatsApp Image 2020 08 13 at 13.32.23

“Pernikahan” Karolin Berupa Sidang BP4R