in

Dosen dan Mahasiswa Teknis Arsitektur Polnep Aplikasikan Cool Roofs di Ponpes Mu’tashim Billah Pontianak


Teraju News Netwoek, Pontianak – PPM Jurusan Teknik Arsitektur Politeknik Negeri Pontianak telah selesai melaksanakan Pengabdian Pada Masyarakat melalui Kegiatan Pengecatan dengan mengaplikasikan Cat Cool Roofs pada atap bangunan Pondok Pesantren Mu’tashim Billah di Pontianak. Serah terima dengan Pimpinan Pondok telah dilaksanakan pada hari Jum’at, tanggal 1 Oktober 2021 bertempat di Pondok Pesantren Mu’tashim Billah Jalan Purnama II Ujung, Parit Tokaya, Kec. Pontianak, Kota Pontianak.

Cool Roofs adalah teknologi yang diaplikasikan pada atap yang didesain untuk memantulkan lebih banyak sinar matahari dan menyerap lebih sedikit panas dari/pada atap standar. Cool Roofs dapat dibuat dari jenis cat yang sangat reflektif sehingga dapat memantulkan lebih banyak sinar matahari. Hampir semua jenis bangunan dapat memperoleh manfaat dari Cool Roofs. Cool Roofs sendiri adalah kegiatan global untuk secara cepat meningkatkan penyebaran atap “dingin” yang sangat reflektif matahari di negara‐negara berkembang yang memiliki suhu harian tinggi ( >30 derajat Celcius).

Berbagai rangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan sejak bulan Juni sampai dengan bulan September mulai dari Sosialisasi Cat Cool Roofs, Pengukuran Suhu Bangunan sebelum dan sesudah pengecatan dan pelaksanaan pengecatan pada beberapa bangunan terpilih dengan kriteria yang intensitas penggunaan ruang-ruangnya tergolong sering digunakan sehari-hari seperti : ruang kelas, asrama dan aula. Material atap bangunan Pondok Pesantren terbuat dari seng metal yang dapat menghantarkan panas pada suhu udara yang tinggi sehingga akan mempengaruhi kenyamanan thermal di dalam bangunan.

Tim PPM Cool Roofs yang terdiri dari para Dosen Jurusan Arsitektur : Andi Zulestari Z., Mochamad Hilmy, Agus Susanto, Julius Judhi, Anna Widjajanti, Palupi Ikayanti , Ari Fitriyanto, dan Deni Maulana serta beberapa mahasiswa sangat antusias agar PPM ini dapat terlaksana dengan baik. Tim yang diketuai oleh Andi Zulestari mengatakan, “ Dengan diaplikasikannya Cat Cool Roofs pada atap bangunan Ponpes, kami berharap dapat memberikan perubahan terhadap suhu ruang yang sebelumnya panas menjadi turun sehingga pengguna atau penghuni bangunan dapat melaksanakan aktifitasnya dengan nyaman”. Selain itu Bapak Ustadz Muhammad Yahya Zaini selaku Pimpinan Pondok juga menyampaikan “ucapan terima kasih kepada berbagai pihak yang terkait karena dengan adanya kegiatan ini Pondok Pesantren yang semula terlihat kumuh sekarang menjadi lebih baik sehingga terbantukan dalam pembangunan dan pemeliharaan bangunan terutama pada bagian atapnya”.

Untuk melihat proses pengecatan dan hasil dari pengecatan pada beberapa bangunan, Tim dibantu oleh bapak Dede Irwan ST., MT., menggunakan Drone yang dipandu langsung oleh beliau agar dokumentasi berupa foto dan video dari atas dapat diambil baik secara persegmen bangunan ataupun menyeluruh. Terlihat beberapa bangunan yang terdokumentasikan pada bagian atapnya sudah diaplikasikan cat Cool roofs yaitu yang terlihat cat putih pada bagian atapnya (lihat foto).

Nunik Hasriyanti sebagai reviewer kegiatan penelitian dan pengabdian masyarakat UPPM Politeknik Negeri Pontianak mengatakan bahwa kegiatan pengabdian yang telah dilaksanakan ini merupakan kegiatan pengabdian hasil kerjasama dengan Universitas Pendidikan Indonesia dan Polnep dalam meningkatkan indikator IKU perguruan tinggi. Dan kegiatan ini bisa dilanjutkan dengan kegiatan berikutnya untuk pengaplikasian keilmuan dosen Polnep di masyarakat.

Ucapan terima kasih pada Politeknik Negeri Pontianak sebagai pendukung dana dalam pelaksanaan PPM ini, kami juga mengucapkan terimakasih kepada Dr. Eng. Beta Paramita sebagai Penggiat kegiatan Cool Roofs di Indonesia dengan menyediakan Cat Cool roofs untuk diaplikasikan pada bangunan di Kota Pontianak sehingga melalui kegiatan PPM ini, kami dapat dapat berpartisipasi dalam mendukung bangunan yang ramah lingkungan serta berkontribusi terhadap minimalisir pemanasan global. (Rilis Andi Zulestari Z)

Written by teraju.id

Dosen dan Mahasiswa Arsitektur POLNEP Meneliti dan Mengabdi di Pulau Lemukutan

Kuliah Perdana setelah Pandemi Covid-19