Teraju News Network, Jakarta – Tiga puluh dua siswa peserta Asia Kakehashi Project yang ditempatkan di sekolah berbeda dan tinggal bersama Host Family & boarding school, telah tiba di Jakarta pada tanggal 15 Maret 2023 setelah menyelesaikan programnya selama 8 bulan di Jepang. Kedatangan mereka disambut oleh Ms. Kawakubo Yuriko (Education Attache of Embassy of Japan) pada hari Kamis, 16 Maret 2023.
Selama dua hari para siswa mendapatkan pembekalan persiapan kembalinya mereka ke lingkungan asal dalam kegiatan Re-Orientasi yang diadakan Yayasan Bina Antarbudaya di Jakarta. Kegiatan ini dihadiri oleh Gatot Sam (Direktur Eksekutif Yayasan Bina Antarbudaya), Sinta Kaniawati (Ketua Dewan Pengurus Yayasan Bina Antarbudaya), dan Ms. Kawakubo Yuriko (Education Attache of Embassy of Japan). Beliau menyampaikan: “All students have passed all seasons in Japan and your experiences in Japan must be quite enjoyable”. Selain itu para siswa juga diminta dapat menjadi “Kakehashi” atau jembatan bagi kedua negara, baik antara sekolah di Jepang dan Indonesia, serta keluarga di Jepang dan Indonesia, yang kelak dapat merasakan manfaat dari pertukaran Antarbudaya ini.
Para siswa Asia Kakehashi Project angkatan (ke-5) terakhir ini mengungkapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Pemerintah Jepang, dalam hal ini adalah MEXT (Ministry of Education, Culture, Sports, Science, and Technology) atas beasiswa Asia Kakehashi Project, juga kepada AFS Jepang, dan Bina Antarbudaya. Serta kepada para Host Family, Host School, guru, dan teman yang membantu jalannya program.(PR & Fundraising
Yayasan Bina Antarbudaya)