in

Sinergi FKPT dan Satgaswil Densus 88 Tangkal Terorisme di Kalbar

Teraju News Network, Pontianak – Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) Kalbar dan Satuan Tugas Wilayah Densus 88 membangun sinergi untuk menangkal berkembangnya terorisme di Kalbar. Demikian terungkap dalam pertemuan di Pontianak, pekan lalu.

Ketua FKPT Dr. Wajidi Sayadi didampingi sejumlah pengurus FKPT Kalbar mengadakan diskusi dengan Komandan Satgaswil Densus 88 Polda Kalbar Kombes Victor Alexander Lateka, S.Ik, MH., menyepakati kerjasama untuk beberapa kegiatan.

“Kita, FKPT, menyambut baik tawaran Densus untuk membangun sinergi dalam upaya menangkal berkembangnya terorisme di Kalbar. Memang itulah tugas untuk FKPT,” katanya.

Sementara itu Victor Lateka mengatakan bahwa penanganan terorisme membutuhkan kerjasama dengan banyak pihak. Dengan kerja sama itu, hasil yang didapat bisa lebih maksimal. “Penanganan terorisme itu melibatkan banyak pihak, termasuk FKPT – BNPT. Untuk mencegah terorisme berkembang perlu penanganan di hulu dan hilirnya,” kata Victor.

Kalbar termasuk salah satu daerah yang memerlukan perhatian. Beberapa waktu lalu Densus 88 menangkap terduga di daerah Sungai Pinyuh, yang memiliki hubungan dengan ISIS. Sebelumnya beberapa orang warga Kalbar juga diamankan ketika akan berangkat ke luar negeri, bergabung dengan ISIS. (Rilis FKPT Kalbar)

Written by teraju.id

Gerak Cepat Brigade DALKARHUTLA

Pendampingan Program Pengkayaan Tanaman di Dua Bukit oleh UPT KPH Landak