{"id":2838,"date":"2016-11-19T08:23:40","date_gmt":"2016-11-19T01:23:40","guid":{"rendered":"http:\/\/teraju.id\/?p=2838"},"modified":"2016-11-20T07:37:14","modified_gmt":"2016-11-20T00:37:14","slug":"hari-ini-one-day-study-usa-digelar-di-sman-3-bersama-binabud-chapter-pontianak-kampoeng-english-poernama","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/teraju.id\/berita\/hari-ini-one-day-study-usa-digelar-di-sman-3-bersama-binabud-chapter-pontianak-kampoeng-english-poernama-2838\/","title":{"rendered":"Hari Ini “One Day Study in USA” Digelar di SMAN 3 Bersama Binabud Chapter Pontianak-Kampoeng English Poernama"},"content":{"rendered":"

teraju.id, Poernama Valley— Kegiatan tindak-lanjut dari pertukaran pelajar Indonesia ke manca-negara diselenggarakan berupa sehari pengalaman belajar di Amerika Serikat berlangsung di SMAN 3 hari ini, Sabtu, 19\/11\/16. Hadir lima pelajar AFS asal Amerika Serikat.<\/p>\n

Tujuan dari program “one day study in USA” adalah pemberian pengalaman belajar di AS kepada para pelajar di Pontianak agar mereka turut merasakan bagaimana suasana belajar di negara adidaya tersebut. Ide ini muncul dari Yeni Salsabila Qatrunada yang menyelesaikan pertukaran pelajar ke New York setahun yang lalu. Yeni adalah pelajar SMAN 3 Pontianak.<\/p>\n

“Saya tidak hanya bercerita, namun memberikan kelas di mana pelajar Kota Pontianak bisa turut merasakan pengalaman yang sama. Harapannya, semakin banyak pelajar yang berpikir maju untuk menjadi pemimpin masa depan dengan pikiran terbuka dan demokratis,” ujar Yeni yang juga merupakan Ketua Panitia kegiatan berkoordinasi dengan Koordinator Hosting Chapter Pontianak Dwi Syafriyanti serta Koordinator Hosting Binabud Pusat, Heidy.<\/p>\n

Para tamu AFS-AS telah tiba di Binabud Chapter Pontianak pada Jumat malam, 18\/11\/16 dan langsung menikmati pecel lele lamongan di jantung Kota Pontianak. Setelah melihat kota secara selayang pandang, delegasi menuju Chapter Pontianak sekaligus basecamp Kampoeng English Poernama.<\/p>\n

Program kunjungan ini di Binabud disebut dengan “hosting” atau penyedia tempat dalam rangka pertukaran pelajar dan pembelajaran budaya agar terwujud kepemimpinan masa depan yang plural atau paham akan adanya keberagaman alias kemajemukan. Sementara kepemimpinan global ditandai dengan kemampuan menjalin kerjasama, saling hormat-menghormati atau toleransi, serta inklusif.<\/p>\n

Delegasi AFS AS yang berada di Pontianak hingga 21\/11\/16 berasal dari Chapter Jakarta, Bogor, dan Jogjakarta. Mereka akan bergantian menjadi pengajar atau instruktur di depan kelas maupun segenap dinamika kelas ala Paman Sam. Selain itu juga ada acara Pensi alias Pentas Seni di SMAN 3, “meet the expert” di Kampoeng English Poernama serta “farewell party” di Poernama Valley. Delegasi AFS AS juga akan diboyong ke Tugu Khatulistiwa, museum, Taman Alun Kapuas, kuliner khas Pontianak, maupun hutan mini alias arboretum Universitas Tanjungpura.<\/p>\n

Selain Yeni Qatrunada Salsabila, juga ada dua pelajar Kota Pontianak asal SMAK Immanuel yang lebih dahulu menyelesaikan program pertukaran di negeri Uncle Sam. Keduanya saat ini sedang menempuh studi tingkat strata satu, yakni Vania di Selangor-Malaysia, dan Verencya di Institute Teknologi Bandung.<\/p>\n

Sementara pada tahun 2016 ini Binabud Chapter Pontianak mengirim dua pelajar ke manca negara. Masing-masing Nada Atikah (pelajar SMAN 1 Pontianak) ke Italia, dan pelajar SMAN 1 Ngabang, Asa Singa Nobessito ke Amerika Serikat. Adapun seleksi pertukaran pelajar untuk tahun 2017 sedang memasuki tahap ketiga yakni seleksi tingkat nasional.<\/p>\n","protected":false},"excerpt":{"rendered":"

teraju.id, Poernama Valley— Kegiatan tindak-lanjut dari pertukaran pelajar Indonesia ke manca-negara diselenggarakan berupa sehari pengalaman belajar di Amerika Serikat berlangsung di SMAN 3 hari ini, Sabtu, 19\/11\/16. Hadir lima pelajar AFS asal Amerika Serikat. Tujuan dari program “one day study in USA” adalah pemberian pengalaman belajar di AS kepada para pelajar di Pontianak agar mereka […]<\/p>\n","protected":false},"author":4,"featured_media":2840,"comment_status":"open","ping_status":"open","sticky":false,"template":"","format":"standard","meta":{"footnotes":""},"categories":[2,4],"tags":[344,469,1116,76,1103,470],"adace-sponsor":[],"_links":{"self":[{"href":"https:\/\/teraju.id\/wp-json\/wp\/v2\/posts\/2838"}],"collection":[{"href":"https:\/\/teraju.id\/wp-json\/wp\/v2\/posts"}],"about":[{"href":"https:\/\/teraju.id\/wp-json\/wp\/v2\/types\/post"}],"author":[{"embeddable":true,"href":"https:\/\/teraju.id\/wp-json\/wp\/v2\/users\/4"}],"replies":[{"embeddable":true,"href":"https:\/\/teraju.id\/wp-json\/wp\/v2\/comments?post=2838"}],"version-history":[{"count":0,"href":"https:\/\/teraju.id\/wp-json\/wp\/v2\/posts\/2838\/revisions"}],"wp:featuredmedia":[{"embeddable":true,"href":"https:\/\/teraju.id\/wp-json\/wp\/v2\/media\/2840"}],"wp:attachment":[{"href":"https:\/\/teraju.id\/wp-json\/wp\/v2\/media?parent=2838"}],"wp:term":[{"taxonomy":"category","embeddable":true,"href":"https:\/\/teraju.id\/wp-json\/wp\/v2\/categories?post=2838"},{"taxonomy":"post_tag","embeddable":true,"href":"https:\/\/teraju.id\/wp-json\/wp\/v2\/tags?post=2838"},{"taxonomy":"adace-sponsor","embeddable":true,"href":"https:\/\/teraju.id\/wp-json\/wp\/v2\/adace-sponsor?post=2838"}],"curies":[{"name":"wp","href":"https:\/\/api.w.org\/{rel}","templated":true}]}}