{"id":8040,"date":"2018-06-05T19:01:18","date_gmt":"2018-06-05T12:01:18","guid":{"rendered":"http:\/\/teraju.id\/?p=8040"},"modified":"2018-06-08T13:50:20","modified_gmt":"2018-06-08T06:50:20","slug":"farewell-party-untuk-siswa-siswi-asing-dari-10-negara","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/teraju.id\/berita\/farewell-party-untuk-siswa-siswi-asing-dari-10-negara-8040\/","title":{"rendered":"Farewell Party untuk Siswa-Siswi Asing dari 10 Negara"},"content":{"rendered":"

Persembahan 29 Siswa-Siswi dari 10 Negara yang Telah Menjalani Kehidupan sebagai Siswa
\nPertukaran Pelajar di Indonesia<\/p>\n

teraju.id<\/strong>. Jakarta, 1 Juni 2018 \u2013 Yayasan Bina Antarbudaya menyelenggarakan malam perpisahan untuk siswa-siswi asing terpilih yang telah melakukan pertukaran budaya melalui program AFS dan Kennedy-Lugar
\nYouth Exchange and Study (KL-YES) di Indonesia. Siswa-siswi ini telah menjalani kehidupan di beberapa
\nkota yang tersebar di Indonesia. Pada malam ini, Bina Antarbudaya melepas 29 siswa-siswi asing yang
\nmengikuti program AFS & YES dari Amerika Serikat, Belgium, Belanda, Perancis, Hungaria, Italia, Jerman,
\nJepang, Rusia, dan Spanyol. Acara tersebut dilaksanakan pada tanggal 1 Juni 2018 di Omah Pawon,
\nJakarta Selatan.<\/p>\n

Acara Tribute to Indonesia (malam perpisahan) menampilkan unjuk kebisaan oleh para 29 siswa-siswi
\nasing. Beberapa diantara mereka menampilkan tarian, nyanyian, puisi yang berasal dari kota di
\nIndonesia yang pernah mereka tinggali. Selain itu beberapa siswa-siswi akan menggunakan pakaian adat
\ndan menyanyikan lagu daerah Indonesia. Pada akhir acara, para keluarga angkat dari siswa-siswi asing
\nyang hadir dalam malam perpisahan turut memberikan pesan dan kesan mereka selama menjadi
\nkeluarga angkat para siswa-siswi ini. Tak luput, para orang tua angkat mengucapkan terima kasih karena
\nmereka telah belajar banyak dan menjadi semakin mengerti akan arti positif dari perbedaan budaya dan
\nmengucapkan salam perpisahan.<\/p>\n

\"WhatsApp<\/p>\n

 <\/p>\n

Selain memberikan penampilan terbaik dari siswa-siswi asing, para tamu juga disuguhkan dengan
\nkumpulan video perpisahan yang telah disusun oleh para siswa-siwi asing yang berisikan kesan
\nmendalam selama mereka hidup di Indonesia. Acara ini dihadiri juga oleh Kak Nina Nasution (Direktur
\nKantor Nasional), Kak Asmir Agoes (Ketua Dewan Pengurus), Mrs. Emily G. Abraham (Assistant Cultural
\nAttache Officer) dari Kedutaan Amerika Serikat, Mr. Jorg Kinnen (Counsellor Head of Division Cultural &
\nPress Affairs) dari Kedutaan Jerman, dan beberapa perwakilan Duta Besar negara lainnya.<\/p>\n

Program pertukaran pelajar AFS di Indonesia telah berjalan selama 63 tahun, sejak tahun 1955. Mulai tahun 1985, program ini dikelola oleh Yayasan Bina Antarbudaya, suatu organisasi nirlaba yang bergerak di bidang pendidikan, kepemudaan dan sosial.<\/p>\n

AFS merupakan program pertukaran pelajar pertama yang dikelola Bina Antarbudaya berafiliasi dengan AFS Intercultural Program yang berbasis di New York, Amerika Serikat, sebuah organisasi berbasis relawan yang tertua dan terbesar di dunia.<\/p>\n

Bina Antarbudaya sebagai organisasi pertukaran pelajar berperan menciptakan perdamaian dan memberikan kontribusi kepada masyarakat dengan mengembangkan pemimpin masa depan. Bina Antarbudaya memiliki 20 chapter yang terletak di berbagai kota di Indonesia, yaitu: Ambon, Balikpapan, Banda Aceh, Bandung, Banjarmasin, Bogor, Denpasar, Jakarta, Karawang, Makassar, Malang, Mataram, Medan, Padang, Palembang, Pontianak, Samarinda, Semarang, Surabaya dan Yogyakarta.<\/p>\n

\"WhatsApp<\/p>\n

Alumni AFS di Indonesia berjumlah kurang lebih empat ribu orang, diantaranya Taufiq Ismail (Penyair), Arief Rachman (Tokoh Pendidikan), Tanri Abeng (mantan Menteri BUMN), Yahya Muhaimin (Mantan Menteri Pendidikan), Imam Prasodjo (Sosiolog), Tri Mumpuni (Tokoh Energi) , Najwa Shihab (News Anchor), Valerina Daniel (Puteri Indonesia 2005), Indra Herlambang (Artis), Uli Herdinansyah (Presenter), Joko Anwar (Sutradara) dan lain-lain.(rilis Bina Antarbudaya Nasional)<\/p>\n

Untuk informasi lebih lanjut, silahkan menghubungi:
\nYayasan Bina Antarbudaya
\nJalan Limau no. 22 Kebayoran Baru, Jakarta Selatan 12130
\nTelepon: (021) 7222291 \/ 7235832 | Fax: (021) 7267118.
\nWeb: www.bina-antarbudaya.or.id
\nwww.afsindonesia.org
\nFacebook: Bina Antarbudaya | Twitter: @binabud |
\nInstagram: Bina Antarbudaya<\/p>\n","protected":false},"excerpt":{"rendered":"

Persembahan 29 Siswa-Siswi dari 10 Negara yang Telah Menjalani Kehidupan sebagai Siswa Pertukaran Pelajar di Indonesia teraju.id. Jakarta, 1 Juni 2018 \u2013 Yayasan Bina Antarbudaya menyelenggarakan malam perpisahan untuk siswa-siswi asing terpilih yang telah melakukan pertukaran budaya melalui program AFS dan Kennedy-Lugar Youth Exchange and Study (KL-YES) di Indonesia. Siswa-siswi ini telah menjalani kehidupan di […]<\/p>\n","protected":false},"author":2,"featured_media":8044,"comment_status":"open","ping_status":"open","sticky":false,"template":"","format":"standard","meta":{"footnotes":""},"categories":[2,12],"tags":[282,476,3247,1155,1754],"adace-sponsor":[],"_links":{"self":[{"href":"https:\/\/teraju.id\/wp-json\/wp\/v2\/posts\/8040"}],"collection":[{"href":"https:\/\/teraju.id\/wp-json\/wp\/v2\/posts"}],"about":[{"href":"https:\/\/teraju.id\/wp-json\/wp\/v2\/types\/post"}],"author":[{"embeddable":true,"href":"https:\/\/teraju.id\/wp-json\/wp\/v2\/users\/2"}],"replies":[{"embeddable":true,"href":"https:\/\/teraju.id\/wp-json\/wp\/v2\/comments?post=8040"}],"version-history":[{"count":0,"href":"https:\/\/teraju.id\/wp-json\/wp\/v2\/posts\/8040\/revisions"}],"wp:featuredmedia":[{"embeddable":true,"href":"https:\/\/teraju.id\/wp-json\/wp\/v2\/media\/8044"}],"wp:attachment":[{"href":"https:\/\/teraju.id\/wp-json\/wp\/v2\/media?parent=8040"}],"wp:term":[{"taxonomy":"category","embeddable":true,"href":"https:\/\/teraju.id\/wp-json\/wp\/v2\/categories?post=8040"},{"taxonomy":"post_tag","embeddable":true,"href":"https:\/\/teraju.id\/wp-json\/wp\/v2\/tags?post=8040"},{"taxonomy":"adace-sponsor","embeddable":true,"href":"https:\/\/teraju.id\/wp-json\/wp\/v2\/adace-sponsor?post=8040"}],"curies":[{"name":"wp","href":"https:\/\/api.w.org\/{rel}","templated":true}]}}