Persiapan Kegiatan Pengabdian Pada Masyarakat Kelompok 1

1 Min Read

Oleh: Ambaryani

Rapat perdana internal kelompok 1 kegiatan Pengabdian Pada Masyarakat (PPM) mahasiswa Pasca Sarjana Program Studi Ilmu Administrasi Publik Fisipol Untan Pontianak diselenggarakan Sabtu 6 Februari 2021 di rumah kediaman ketua kelompok Nyemas Anisah di wilayah Sungai Jawi Pontianak Barat.

Rapat ini menindaklanjuti rapat terbatas yang telah diselenggarakan oleh kampus bersama masing-masing ketua kelompok Jum’at 5 Februari 2021 lalu. Rapat perdana ini membahas persiapan kegaiatan dari pembentukan panitia kelompok 1, apa saja kegiatan yang akan dilaksanakan, sumber dana operasional, transportasi ke lapangan selama 3 hari 19-21 Maret mendatang hingga rencana survey lokasi 12 Februari.

Rencana kegiatan harus disiapkan dengan matang melihat situasi kondisi masih dalam situasi pandemi. Kegiatan fisik dan non fisik harus diselenggarakan dengan tetap menjaga protokol kesehatan. Lokasi PPM di Desa Sungai Burung Kecamatan Segedong Kabupaten Mempawah. Kegiatan ini merupakan syarat wajib seluruh mahasiswa sebelum menuntaskan pendidikan pasca sarjana. (Ambaryani, mahasiswa Pasca Sarjana Program Studi Ilmu Administrasi Publik Fisipol Untan Pontianak).


Kontak

Jl. Purnama Agung 7 Komp. Pondok Agung Permata Y.37-38 Pontianak
E-mail: [email protected]
WA/TELP:
- Redaksi | 0812 5710 225
- Kerjasama dan Iklan | 0858 2002 9918
TAGGED:
Share This Article
Ambaryani, Pegawai Pemerintahan Kabupaten Kubu Raya. Lulusan Program Studi Komunikasi STAIN Pontianak. Buku berjudul; 1. Pesona Kubu Raya 2. Kubu 360 adalah buku yang ditulisnya selama menjadi ASN Kabupaten Kubu Raya