teraju.id, Poernama Valley – Media Online Teraju yang tumbuh dan berkembang sejak 16 Agustus 2016 dengan kantor pusat di Poernama Valley, Kota Pontianak kini membuka peluang bagi generasi muda yang ingin menekuni dunia jurnalisme. Pendaftaran dibuka sejak Senin, 20/3 dan ditutup pada Sabtu, 25/3. Syarat pendaftar adalah pelajar/mahasiswa dengan motivasi yang kuat untuk dibentuk dan dibina menjadi jurnalis.
“Kami membuka pendaftaran selama kurang lebih satu minggu. Setelah itu mereka dilatih dalam program tindak lanjut. Masa penggembelengan itu 6 bulan,” ungkap salah seorang redaktur senior di teraju.id, Dr Yusriadi. Bagi yang lulus akan direcruit menjadi wartawan Teraju.
Media Online teraju.id tumbuh relatif pesat sebagai portal media. Selain pertumbuhan berita dan iklan, juga jumlah pembaca. “Jika diakumulasikan sejak 16 Agustus 2016, jumlah pembaca kita hampir tembus 1 juta,” ungkap salah seorang pendiri Media Online Teraju yang juga pelaku IT di Kalbar, Yaser Ace.
Pelatihan dimulai pada Minggu, 26/3 sejak pukul 08.00-17.00. Materi pertama mengenai tugas dan fungsi pers. Materi kedua: dasar-dasar jurnalistik. Ketiga, mengenai fotografi dan mekanisme media online. Materi terakhir adalah keunggulan teraju, yakni bilingual dengan Bahasa Inggris melalui kebersamaan Kampoeng English Poernama.
Pelajar dan mahasiswa yang berminat bisa mendaftar ke kantor teraju.id cq Kampoeng English Poernama, Jl Purnama Agung VII, PAP Y37-40 atau contact person Difa 089687328022 dan Meiry 089626729774.