10 Penerjun Payung Meriahkan Dies-58 Untan

1 Min Read
Atlet terjun payung Untan, Rabani.

teraju.id, Pontianak – 10 penerjun payung masing-masing 5 pria dan wanita menyemarakkan Dies Natalis Untan ke-58, Minggu, 7/5/17. Ke-10 atlet tersebut keluarga besar Untan.

Dari lapangan tampak Drs. Ramli Ramlan (Alumnus FKIP), Febriansyah, S.H (Alumnus FH), Teguh Dwi Riyanto, S.H (Mahasiswa Magister Hukum), Rabbani (Mahasiswa F-Hut), Winokus Roymondo (Mahasiswa FKIP), Sertu (Kowad) Ni Putu Irma Purnama Dewi (Bertugas di Kodam XII/TPR), Sertu (Kowad) Maria Melda Ngabaiwar (Bertugas di Kodam XII/TPR), Ulva Andini (Mahasiswa Ekonomi Untan), Mahmudah Ardhini  Gemilang (Mahasiswa FKIP) dan Siti Nurmala (Mahasiswa FKIP).

Sedangkan mahasiswa aktif  yang mengikuti UKM Terjun Payung ada 5 diantaranya 3 wanita dan 2 pria yang sedang menyelesaikan studi akhir. Rabbani yang berasal dari Kabupaten Bengkayang yang sedang menyelesaikan studi akhir kali ini tampil menggunakan parasut parafoil dan telah melaksanakan 62 kali penerjunan. Rabbani merupakan atlet muda Kalbar yang telah mengikuti kejuaraan tingkat nasional.

“Dalam kejuaraan internasional dalam ajang PASEL KAP kami mendapatkan medali, untuk grup putri mendapatkan medali emas, perak dan perunggu, sedangkan dari grup pria kelas junior mendapatkan medali emas. Kegiatan PASEL KAP itu dilakukan di ATS BOGOR, untuk kelas yang kami ikuti yaitu Akurasi Ketepatan Mendarat sedangkan emergensinya selama terjun alhamdulillah tidak ada kesulitan,” ujar Rabbani. (Samsul Bahri)


Kontak

Jl. Purnama Agung 7 Komp. Pondok Agung Permata Y.37-38 Pontianak
E-mail: [email protected]
WA/TELP:
- Redaksi | 0812 5710 225
- Kerjasama dan Iklan | 0858 2002 9918
Share This Article