Kecelakaan Tunggal di Depan Gedung PCC

1 Min Read

Teraju.Id, Pontianak –
Malam minggu di Kota Pontianak sebagaimana kota-kota lainnya, jauh lebih ramai kendaraan berlalu lalang. Tak pelak terjadi kecelakaan yang dialami pengendara mobil Nissan March berwarna merah sekitar pukul 00:00.

Tempat Kejadian Perkara di depan gedung Pontianak Convention Center (PCC) di mana menurut keterangan saksi mata bahwa kecelakaan terjadi dikarenakan mobil melaju dari Jalan Ahmad Yani 1 dan ingin berbelok menuju Jalan Sultan Syarief Abdurrahman, namun diduga karena sopir mobil tidak mampu mengendalikan laju kendaraannya ketika berbelok justru melebar sehingga menabrak trotoar pembatas jalan di bawah lampu traffic-light. Akibatnya mobil ringsek dan bemper depannya terlepas.

Kejadian ini sempat menjadi tontonan para pengguna jalan yang kebetulan lewat sehingga membuat jalan menjadi sedikit ramai. Beruntung mobil patroli dari sabhara segera datang untuk mengamankan lokasi sekaligus meminta keterangan korban yang selanjutnya mobil diangkut ke Polresta dengan dibantu derek mobil PJR karena mobil March sudah tidak mampu lagi untuk berjalan. Mungkin sama dengan tuannya, sedang sawan.


Kontak

Jl. Purnama Agung 7 Komp. Pondok Agung Permata Y.37-38 Pontianak
E-mail: [email protected]
WA/TELP:
- Redaksi | 0812 5710 225
- Kerjasama dan Iklan | 0858 2002 9918
Share This Article