Kalbar Book Fair 2016 Resmi Dibuka

2 Min Read

teraju.id, Rumah Radakng – Pameran buku terbesar di Kalbar yang bertajuk Kalbar Book Fair 2016 secara resmi dibuka pada hari Rabu 26 Oktober 2016. Dalam acara pembukaan yang dilangsungkan dengan meriah tersebut dihadiri para pejabat pemerintah, tokoh masyarakat dan ribuan pelajar dari berbagai sekolah di Pontianak.

Pembukaan pameran yang dilaksanakan di Rumah Radakng jalan Syultan Syahrir Pontianak tersebut ditandai dengan pemukulan Gong yang dilakukan oleh kepala BPKD Kalbar Drs. Ignasius Ik, SH, M.Si yang dalam hal ini mewakili Gubernur Kalbar Drs. Cornelis, MH yang sedang berhalangan hadir.

Dalam kata sambutan Gubernur Kalbar yang dibacakan oleh kepala BPKD Kalbar mengatakan bahwa pameran tersebut dilaksanakan dengan tujuan meningkatkan minat baca dan budaya literasi khuusnya di Kalbar. Terlebih mengingat angka minat baca masyarakat Indonesia yang tergolong rendah yang ditandai dengan Kajian Tingkat Literasi Negara Negara di Dunia yang dibuat oleh Connecticut State University Amerika Serikat dimana Indoneaia menduduki peringkat 60 dari 61 nrgara yang dikaji.
Kendati demikian, Kepala BPKD Kalbar Drs. Ignasius Ik, SH, M.Si mengatakan bahwa minat baca di Kalbar ditinjau dari jumlah pengunjung Perpustakaan mengalami peningkatan setiap tahunnya.

“Setiap tahun bertambah, kalau kita hitung perbulannya rata-rata ada sekitar 5000 lebih pengunjung. Jadi perharinya ada sekitar ratusan pengunjung yang hadir” ungkap Ignasius kepada awak media.

Kalbar Book Fair 2016 sendiri merupakan rangkaian dari Kampanye Cinta Perpustakaan 2016 yang setidaknya diikuti oleh 60 peserta pameran yang berasal dari bebagai instansi seperti perpustakaan daerah, penerbit, komunitas, dan lain lain yang menjual buku buku berkualitas dengan harga yang murah meriah. Selain pameran buku, acara tersebut juga diisi dengan kegiatan lain seperti bedah buku, workshop, pameran Foto dan panggung hiburan. Acara tersebut berlangsung dari tanggal 26 Oktober sampai dengan 1 November 2016. (Amirul Hakki)


Kontak

Jl. Purnama Agung 7 Komp. Pondok Agung Permata Y.37-38 Pontianak
E-mail: [email protected]
WA/TELP:
- Redaksi | 0812 5710 225
- Kerjasama dan Iklan | 0858 2002 9918
Share This Article