Lomba Film Pendek Tingkat Nasional Bagi SMA Sederajat

1 Min Read

teraju.id, Kapuas Palace— BNPT menunjuk FKPT Kalbar sebagai tuan rumah seleksi film pendek dengan penempatan di Kota Pontianak. Tema yang dipilih adalah “Kita Boleh Beda”.

Lomba film pendek diikuti siswa-siswi Sekolah Menengah Atas ataupun sederajat. Dan peserta lomba di Kalbar terdapat 10 tim.

Total hadiah di tingkat nasional Rp 55 juta sedangkan level provinsi Rp 8.5 juta di luar hadiah bingkisan. “Juara satu level provinsi mendapatkan uang tuai Rp 5juta, juara kedua 3.5 juta, dan juara ketiga Rp 1 juta dengan catatan dipotong pajak lantaran telah diatur menurut UU, yakni sebesar 25 persen,” ungkap Ulul dari BNPT.

Ke-10 besar peserta yang lolos dari tingkat nasional nantinya tidak hanya akan mendapatkan hadiah materi, namun diharapkan juga dapat memperoleh hadiah berupa ilmu pengetahuan yang diberikan dalam pelatihan atau training perfilman.


Kontak

Jl. Purnama Agung 7 Komp. Pondok Agung Permata Y.37-38 Pontianak
E-mail: [email protected]
WA/TELP:
- Redaksi | 0812 5710 225
- Kerjasama dan Iklan | 0858 2002 9918
Share This Article