teraju.id, Kubu Raya – (29/02/2020) Ratusan Mahasiswa Agroteknologi Universitas Tanjungpura mengunjungi KEP’s Agro yang berlokasi di Parit Buluh, Kubu Raya. Kunjungan ini termasuk kedalam rangkaian kegiatan LATEK (Latihan Dasar Agroteknologi) yang bertema tentang “Menjadikan Mahasiswa Agroteknologi yang Adaptif, Leadership & Militan”. Kegiatan ini merupakan kegiatan minggu ke-2 dari rangkaian kegitan LATEK yang diikuti oleh 97 Mahasiswa Agroteknologi Universitas Tanjungpura angkatan 2019 yang dibimging oleh kurang lebih 40 Panitia dari mahasiswa angkatan 2016 sampai 2018 yang tergabung dalam kepengurusan HIMAGROTEK (Himpunan Mahasiswa Agroteknologi) dan juga didampingi oleh Duta Tanaman Kalimantan Barat yang tergabung dalam IDAMAN (Ikatan Duta Tanaman)
“Dengan adanya kegiatan ini diharapkan mahasiwa khususnya mahasiswa baru Agroteknologi Universitas Tanjungpura angkatan 2019 dapat lebih terbuka wawasannya tentang berbagai macam jenis pertanian, varietas tumbuh serta lebih termotivasi untuk menekuni bidang pertanian ini.” Ujar Iqbal selaku ketua panitia LATEK.
Banyak hal yang dilakukan oleh para mahasiswa dalam kegitan ini mulai dari observasi ke lahan untuk melihat berbagai macam jenis tumbuhan dan penyakit yang ada di tumbuhan mulai dari cabai, terong, dan tumbuhan lainnya yang ada di lahan KEP’s Agro. Adapun diskusi dengan pakar atau ahli dengan KEP’s Agro tentang perbanyakan tanaman vegetatif sambung pucuk dan budidaya tanaman tabulapot (tanaman buah dalam pot) yang dilanjutkan dengan praktek langsung.
Tujuan dari kegiatan LATEK ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan mahasiswa baru Agroteknologi Universitas Tanjungpura khususnya dalam bidang pertanian. LATEK sendiri merupakan salah program kerja dari HIMAGROTEK yang telah masuk ke minggu ke-2 kegiatan.
“Kami dari KEP’s Agro sangat senang dengan kedatangan adik-adik atau junior kami dari Mahasiswa Agroteknologi Universitas Tanjungpura ini. Kami sangat terbuka berdiskusi terutama tentang tanaman karena kami dasarmya orang pertanian dan juga inign berbagi ilmu yang telah kami dapat duluan dari pada adik-adik atau junior kami ini. Harapkan kami adik-adik ini serius dalam menekuni bidang pertanian dapat menjadi calon-calon penerus kami dan semoga juga kegiatan ini tidak hanya sampai hari ini tetapi dapat menjadi kegiatan jangka panjang Antara kami denga Prodi Agroteknologi Universitas Tanjungpura” kata Rajuli selaku Pembina dari KEP’s Agro
KEP’s Agro sendiri merupakan salah satu cabang divisi dari Kampoeng English Poernama yang berfokus di bidang pertanian.
“Kami selaku warga sangat senang dengan adanya kegiatan ini dan baru juga bagi kami terlibat dalam kegiatan ini apalagi kegiatan yang bersifat dapat mencerdaskan bangsa seperti ini melalui bidang pertanian. Dari kegiatan ini lah nantinya muncul bibit-bibit orang yang ahli dalam bidang pertanian dan dapat memajukan Indonesia melalui pertanian. Kedepannya kami sangat mendukung kegiatan-kegiatan yang seperti ini dan tujuannya positif” ungkap Pak Muhamman Ibram selaku Ketua RT 062/ RW 018. (odhy)