teraju.id, Pontianak – Pendidikan kewartawanan teraju.id selama tiga bulan, sejak Maret-Juni 2020, ditutup pada Sabtu, 4/7/2020. Tujuh reporter muda yang lolos seleksi siap liputan lapangan.
Materi pendidikan kewartawanan meliputi dasar dasar jurnalistik hingga kode etik. Di bidang pers ini mereka juga dibekali dengan analisis berita di balik berita.
![Reporter Baru Media Online teraju.id Siap Liputan Lapangan 2 WhatsApp Image 2020 07 04 at 16.31.22](https://teraju.id/wp-content/uploads/2020/07/WhatsApp-Image-2020-07-04-at-16.31.22-1024x795.jpeg)
Media online teraju.id berdiri sejak 16 Agustus 2016, sehari menjelang hari ulang tahun kemerdekaan Indonesia. Teraju yang berarti pegangan seimbang pada tali kelayang berprinsip “media freedom is your freedom”. Media yang merdeka adalah kemerdekaan pula bagi publik. Teraju independen dan mengikhtiarkan kebenaran untuk merawat demokrasi sebagai buah kemerdekaan Indonesia, 17 Agustus 1945. (kan)