teraju.id, Kubu Raya— Puncak Peringatan hari ulang tahun TNI ke 72 yang diselenggarakan di Markas KODAM XII/ Tanjungpura (5/10/17) turut dimeriahkan dengan pertunjukan simulasi pembebasan beberapa warga sipil dari kawanan terorisme oleh para prajurit TNI. Tak tanggung-tanggung, senjata api sungguhan dengan kondisi peluru terisi pun ditembakkan ke udara guna menambah ketegangan suasana simulasi tersebut.
Ledakan antusiasme warga pun tumpah ditandai dengan gemuruh tepuk tangan setelah simulasi selesai dengan berhasilnya para anggota TNI menyelamatkan beberapa warga sipil.
Tak hanya diisi dengan berbagai macam pertunjukan, peringatan HUT TNI yang sudah memasuki hari ke 3 tersebut juga diisi dengan berbagai macam stan yang mengedukasi masyarakat. Bahkan salah satu stan tersebut memperbolehkan masyarakat untuk mengangkat senjata-senjata yang dimiliki TNI.