Prof Dr Marsudi: 2021 Era Vokasi

1 Min Read

Teraju News Network – Ketua Umum APVOKASI Prof Dr Marsudi via virtual menegaskan bahwa 2021 eranya pendidikan vokasi.

Pemerintah telah punya perhatian ekstra. Yakni dengan berdirinya Direktorat Jenderal Vokasi. “Pekerja asing tidak bisa diperangi, kita yang siapkan tenaga kerja bertaraf internasional,” ungkap Marsudi di hadapan fungsionaris DPW dan DPD APVOKASI Kalbar, Rabu, 23/12/20.

Diakui Marsudi, dahulu pendidikan vokasi seperti anak tiri. Dia tidak didandani dan difasilitasi sehingga tidak menarik. Kini sudah dapat perhatian ekstra sehingga bagaimana bisa cantik dan menarik lalu “nikah massal” antara pendidikan vokasi dengan industri.

“Terimakasih bapak ibu sedia mengurus Apvokasi. Saya sering mendengar banyak masalah ayo kita selesaikan.”


Kontak

Jl. Purnama Agung 7 Komp. Pondok Agung Permata Y.37-38 Pontianak
E-mail: [email protected]
WA/TELP:
- Redaksi | 0812 5710 225
- Kerjasama dan Iklan | 0858 2002 9918
Share This Article
Hobi menulis tumbuh amat subur ketika masuk Universitas Tanjungpura. Sejak 1992-1999 terlibat aktif di pers kampus. Di masa ini pula sempat mengenyam amanah sebagai Ketua Lembaga Pers Mahasiswa Islam (Lapmi) HMI Cabang Pontianak, Wapimred Tabloid Mahasiswa Mimbar Untan dan Presidium Wilayah Kalimantan PPMI (Perhimpunan Pers Mahasiswa Indonesia). Karir di bidang jurnalistik dimulai di Radio Volare (1997-2001), Harian Equator (1999-2006), Harian Borneo Tribune dan hingga sekarang di teraju.id.