teraju.id, Infokes Kalbar— Gubernur Kalbar H Sutarmidji mengajak untuk tetap membudayakan hidup sehat dan hidup sehat dimulai dari diri sendiri. “Saya sependapat dengan Kapolda untuk perangi Narkoba. Saya ajak kita semua untuk Budayakan hidup sehat,” kata H Sutarmidji, Minggu (11/11), saat Senam Bersama dalam Rangka Hari Kesehatan Nasional (HKN) Ke-54 di Halaman Stadion Sultan Syarif Abdurrahman.
Selain itu, Gubernur Kalbar juga meminta masyarakat untuk terus menjaga kesehatan dengan melakukan 1 hari melangkah 6.000 langkah agar tetap sehat.
“Biasakan hidup sehat dan selalu memeriksa kesehatan secara rutin. Kalau ade penyakit yang berat bisa ditangani karena belum masuk stadium yang tinggi,” Gubernur Kalbar mengingatkan.
Pada kesempataan HKN ke 54 tahun 2018 ini gubernur Kalbar juga menyempatkan diri untuk membaur bersama masyarakat dan keluarga besar kesehatan di Kalimantan barat yang hadir pada pagi minggu itu untuk melakukan senam jantung sehat dan senam yang sedang popular di Kalbar yaitu senam Japin,
Semarak dan keceriaan insan kesehatan tidak habis sebatas itu karena Gubernur Kalbar juga sempat menyaksikan sejenak lomba senam Japin tersebut yag diikuti oleh segenap perwakilan dari dinas kesehatan provinsi Kalbar, dinas kota Pontianak dan Kader-kader Posyandu dari Kota Pontianak.
Kegiatan peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) Ke-54 Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2018 berlangsung meriah. Selain senam bersama, peringatan begitu meriah dengan hadirnya stand-stand pelayanan kesehatan yang disediakan Dinas Kesehatan Provinsi Kalbar selaku pelaksana.
Selain dihadiri oleh Gubernur Kalbar, peringatan turut dihadiri Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono, Kapolda Kalbar Irjen Pol Didi Haryono dan jajaran, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalbar dr Andy Jap dan jajaran, pejabat di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat, unsur Forkompinda, tamu undangan lainnya serta masyarakat Kota Pontianak.
Selain itu Bapak Gubernur Kalbar mengkampanyekan orang berhenti merokok, karena 86 persen Suspect TBC itu akibat asap rokok. (sur)