in ,

TNI-Polri Jamin Keamanan Pemilu 2019 ke TPS

WhatsApp Image 2019 04 07 at 04.33.07

teraju.id, Pontianak – Bersepeda atau gowes inilah dilakukan Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Barat Inspektur Jenderal Polisi Drs Didi Haryono SH MH, pada saat mengisi hari liburnya di akhir pekan. Jenderal bintang dua itu mengajak berbagai lapisan masyarakat untuk bersepeda bersama. Ini dilakukan demi menjaga kebugaran tubuh. Di sela-sela gowes, ia selalu menyampaikan pesan Kamtibmas kepada masyarakat.

Pada saat gowes, mantan Wakapolda Kepulauan Riau menghampiri kegiatan yang diadakan oleh Bank Kalbar dalam memperingati HUT-nya yang ke-55 tahun. “Saya sangat mendukung kegiatan-kegiatan seperti ini, olahraga bersama, senam, sepeda atau jalan santai. Itu sangat bermanfaat, usahakan dalam satu hari minimal 30 menit kita berolahraga,” kata Didi Haryono yang diberikan kesempatan oleh Direktur Utama Bank Kalbar untuk memberikan sambutan menyampaikan beberapa hal tentang kesehatan hingga situasi Kamtibmas.

WhatsApp Image 2019-04-07 at 04.32.49

”Untuk situasi kamtibmas di wilayah Kalbar sampai saat ini kondusif, ini berkat peran kita semua. Dalam setiap kesempatan saya selalu sampaikan bahwa aman harus diciptakan karena aman merupakan kebutuhan kita semua, sama seperti hal nya makan dan minum.”

Kapolda juga mengingatkan soal Pemilu 2019. “Saat ini kita sedang masuk masa kampanye terbuka sampai tanggal 13 April. 14 sampai 16 April masa tenang. Dan ingat tanggal 17 April jangan sampai tidak datang ke TPS-TPS, jangan ada yang golput, gunakanlah hak politik saudara sekalian dengan tepat dan benar.”

Kapolda kembali mengingatkan, “Saya sampaikan di sini, bahwa kami TNI-Polri menjamin keamanan Pemilu 2019 sampai ke TPS – TPS. Kami jamin aman. Semua TPS dijaga maksimal, silakan nyoblos. Datangi TPS gunakan hak pilih.”

Tidak lupa juga Kapolda mengucapkan, ”Selamat kepada Bank Kalbar dan jajarannya dan terimakasih sudah 55 tahun turut berpartisipasi membangun Provinsi Kalimantan Barat.” (r/cucu)

Written by teraju

leo

Pasinaon: Apakah jumlah responden survai-survai pemilu itu cukup?

IMG 5380

Mesjid Al Qayyim Peringati Isra Mikraj