Oleh : Selly Novira
Selama penerapan karantina mandiri demi pemutusan penyebaran penyebaran coronavirus, selalu ada saja kegiatan kreatif yang dilakukan di rumah untuk menghilangkan rasa bosan, meskipun hal yang sederhana.
Beberapa pekan terakhir, netizen Indonesia sempat heboh dengan salah satu challenge asal Korea Selatan, yaitu membuat Dalgona Coffee. Kopi viral ini bisa dibuat di rumah dengan bahan yang cukup simple, seperti air panas, gula, susu, dan kopi instan. Cara buatnya juga terlihat mudah, hanya cukup mencampurkan kopi instan, susu, dan air panas, kemudian kocok hingga kopinya mengembang dan bertekstur lembut seperti spons. Meski kopi rumahan, tampilan juga tidak kalah elegan dengan minuman kopi dari Coffee Shop. Namun, yang membuat minuman ini menjadi sangat menantang bagi penikmatnya yaitu mengocok kopinya tidak dengan mixer, melainkan harus mengocok secara manual dengan menggunakan whisk ataupun sendok, yang bikin lengan pegal.
Perpaduan antara susu dan kopi membuat minuman ini jadi banyak peminatnya. Meski demikian, sebenarnya Dalgona Coffee ini sehat untuk dikonsumsi enggak ya?
Manfaat Kesehatan dari Dalgona Coffee
Ternyata Dalgona Coffe memiliki manfaat pada kesehatan tubuh, lho. Ini dikarenakan bahan-bahan untuk membuat Dalgona Coffee terdiri dari Kopi, Susu, dan Gula.
1. Manfaat Kopi Untuk Kesehatan
Kopi memiliki kandungan antioksidannya yang tinggi. Dilansir dari Halodoc.com, tujuan orang minum kopi biasanya untuk meningkatkan energi dan kewaspadaan saat bekerja. Kopi mengandung kafein, yakni sejenis zat psikoaktif untuk meningkatkan kewaspadaan seseorang. Saat meminum kopi, kafein diserap ke dalam aliran tubuh dan kemudian ditransfer ke otak. Di otak, kafein bekerja untuk menghambat adenosi neurotransmitter di otak. Ketika ini terjadi, jumlah neurotransmitter lain seperti norepinefrin dan dopamine meningkat sehingga seseorang bias menjadi lebih aktif dan waspada. Kopi dapat meningkatkan berbagai aspek fungsi otak, seperti meningkatkan memori, suasana hati, kewaspadaan, tingkat energi, waktu reaksi, dan fungi mental seseorang.
2. Manfaat Susu Untuk Kesehatan
Susu merupakan bahan yang sering dijadikan pendamping pembuatan kopi dengan cara dicampurkan keduanya. Tujuannya untuk membuat kopi menjadi lebih manis atau meminimalisir rasa pahit dari si kopi. Biasanya ini paling diminati bagi individu yang tidak suka kopi pahit.
Sudah menjadi hal umum bahwa susu mengandung protein, mineral, dan vitamin yang sangat bermanfaat untuk yang sangat bermanfaat pada tubuh. Dilansir dari Halodoc.com, minum susu juga sering dikaitkan dengan pertumbuhan tulang yang sehat. Susu mengandung protein, kalsium, fosfor, magnesium, vitamin K dan vitamin D. protein, kalsium dan fosfor dapat memperpadat tulang, sehingga dapat terhindar dari osteoporosis. Sedangkan vitamin D pada susu bekerja untuk membantu penyerapan kalsium dengan baik.
3. Manfaat Gula Untuk Kesehatan
Selain dikenal sebagai salah satu bahan makanan yang tidak sehat, namun gula memiliki manfaat pada tubuh, jika dikonsumsi sesuai porsi takarannya. Pada laman Halodoc.com menyatakan gula memberikan segudang manfaat kesehatan. Ketika mengonsumsi gula, maka tubuh akan mengubahnya menjadi glukosa. Glukosa ini diserap oleh sel-sel tubuh kemudian diubah menjadi energi atau cadangan energi.
Harus Perhatikan Takaran Gula Dan Kopi
Dilansir dari laman Klikdokter.com, dr. Devia Irine Putri menyatakan perbandingan kopi dan gulanya juga perlu diperhatikan. Kemudian dr. Devia Irine Putri juga menyarankan bagi yang memiliki riwayat diabetes melitus harus sangat berhati-hati dalam mengunsumsi kopi ini, apalagi jika menggunakan gula yang banyak.
Agar Dalgona Coffee yang kamu buat tetap terjaga manfaatnya, maka dianjurkan perbandingan antara kopi dan gula sama rata demi tidak membahayakan kesehatan tubuh, dan gunakan susu yang rendah lemak. Kemudian jangan meminum kopi dengan porsi yang banyak karena dapat menimbulkan kecemasan dan insomnia. Konsumsilah makanan dan minuman secukupnya saja. *