Ketika Panggilan Atasan Lebih Penting Daripada Panggilan Allah

3 Min Read

Oleh Ustadz Berry El Makki

Suara Adzan menggema dilangit biru
Pertanda waktu Sholat sudah tiba
Masjid sebagai tempat yang dituju
Untuk bermunajat kepada yang maha kuasa

Emang berat Shalat di awal waktu
Bagi yang tak biasa mengatur waktu
Karena kesibukan yang tak menentu

Panggilan adzan tak kau hiraukan
Perintah Allah tak kau laksanakan
Nasehat Nabi kau abaikan
Sholat 5 waktu kau lalaikan
Hawa nafsumu berhasil menghinakan
.
Apa kau tak malu dihadapan Tuhanmu…?
.
Gunung tinggi berhasil kau daki
Gurun pasir berhasil kau jajaki
Lautan terdalam berhasil kau selami
Negeri terjauh berhasil kau singgahi

Tapi…
Masjid terdekat tak mampu kau langkahkan kaki

(WAKTU SHOLAT)

Masih ingatkah dengan kejadian Isra’ Mi’raj ?
Ketika Nabi Muhammad SAW pergi dari Masjidil Haram menuju ke Masjidil Aqsha kemudian dari Masjidil Aqsha menuju ke Sidratul Muntaha dalam satu malam.

Singkat cerita Nabi Muhammad SAW memenuhi panggilan Allah SWT terkait penentuan waktu Sholat, yang pada awalnya berjumlah 50 waktu lalu dipangkas menjadi 5 waktu saja.

Nabi Muhammad begitu paham dengan kondisi umatnya, makanya waktu Sholat dipangkas menjadi 5 waktu, tapi mirisnya banyak yang masih melalaikannya.

Sholat Shubuh KETIDURAN
Sholat Dzuhur KESIBUKAN
Sholat Ashar KELUPAA
Sholat Maghrib DIABAIKAN
Sholat Isya KELELAHAN

Bisa kebayang gak kalau misalnya Sholat wajib kita 50 waktu ?
Tentu banyak yang gak mampu untuk menyanggupinya.

Padahal kan sudah ada waktu Sholat yang sudah Allah tetapkan, Allah SWT berfirman:

“Maka apabila kamu telah menyelesaikan shalat(mu), ingatlah Allah di waktu berdiri, di waktu duduk dan di waktu berbaring. Kemudian apabila kamu telah merasa aman, maka dirikanlah shalat itu (sebagaimana biasa). Sesungguhnya shalat itu adalah fardhu yang ditentukan waktunya atas orang-orang yang beriman” (QS. An-Nisaa : 3).

Ayoo Bapak-Ibu, Abang-Kakak, Mari kita utamakan Sholat di awal waktu, supaya Allah mengawalkan segala urusan kita.

Terimakasih kepada pak Abu (owner Nasi goreng Abu) yang telah mewakafkan jam Sholat untuk Masjid Sulthan Annashira, semoga selama jam nya masih terus dipakai pahalanya terus mengalir.

Naahh bagi yang mau berwakaf apapun di Masjid ini, silahkan…

Donasi bisa disalurkan melalui

Rekening Bank Syariah Mandiri (BSM) :
(Kode Bank 451)
1780-1780-07 a/n Yayasan Masjid Sulthan Annashira

Konfirmasi via WA : 0895-1734-7920

Atau bisa jemput infaq untuk daerah Pontianak dan sekitarnya

Silahkan di SHARE ke sosial media nya masing-masing yaa 😊
Semoga menjadi amal jariyah untuk kita semua

Jazakumullahu Khairan Katsir
Semoga Allah balas dengan balasan terbaik
Semoga Allah Ridho

Official Masjid Sulthan Annashira :
Facebook : Masjid Sulthan
Instagram : @masjidsulthan
Website : masjidsulthan.com

#KITABANGUNMASJID, #MasjidSulthanAnnashira


Kontak

Jl. Purnama Agung 7 Komp. Pondok Agung Permata Y.37-38 Pontianak
E-mail: [email protected]
WA/TELP:
- Redaksi | 0812 5710 225
- Kerjasama dan Iklan | 0858 2002 9918
Share This Article